Gagah Bumi Seorang penghamba ilmu yang haus akan segala sesuatu.

5 Langkah Sukses Cara Menanam Jahe (Mendapatkan Hasil maksimal)

3 min read

cara menanam jahe

Harga jahe di pasaran saat ini tengah melambung tinggi. Para petani kewalahan bagaimana cara agar bisa menghasilkan jahe yang bagus. Artikel ini akan mengulas bagaimana cara menanam jahe yang benar agar hasil panennya memuaskan.

Sebelum membahas cara budidaya jahe, ketahui dahulu jenis-jenis jahe yang bisa ditanam di tanah Indonesia. Mereka ialah jahe gajah, jahe emprit, jahe keratin, dan jahe merah.

Cara budidaya jahe juga bisa dilakukan di pot atau di polybag. Namun, mari mengulas cara tanam jahe di kebun atau lahan terbuka.

Cara Menanam Jahe: Pembibitan Jahe yang Baik

cara menanam jahe di polybag
idntimes.com

Cara menanam jahe yang pertama adalah dengan memperbanyak tanaman jahe. Gunakan stek rimpang yang telah berumur minimal 10 bulan.

Untuk mengetahui rimpang yang sudah tua, bisa dilihat dari: kandungan serat yang tinggi dan kasar, kulit licin serta keras, dan tidak mudah terkelupas dengan tampilan kulit mengilat.

Rimpang yang berpotensi menjadi bibit harus memiliki 2–3 bakal mata tunas yang baik dengan massa berkisar antara 25–60 gram untuk jahe gajah serta 20–40 gram untuk jahe emprit dan jahe merah.

Bagian rimpang yang bagus untuk menjadi bibit ada pada ruas kedua dan ketiga. Sama halnya dengan cara menanam jagung, jahe pun perlu bibit yang baik.

Bibit jahe yang akan ditanam terlebih dahulu disemai untuk menimbulkan tunas kecilnya dengan cara menghampar rimpang di atas jerami atau alang-alang yang tipis.

Lakukan perendaman antibiotik sesuai anjuran setelah dilakukan pemotongan untuk menghindari terjadinya infeksi bakteri, kemudian dikering-anginkan.

Cara Menanam Jahe: Persiapan Lahan dan Cara Pengolahan Tanah

kumpulan cara menanam jahe
kompasiana.com

Quote:

Penggemburan tanah bertujuan agar rimpang jahe bisa tumbuh dengan leluasa. Tanah yang berliat, jika tidak dilakukan pengolahan dengan baik, akan menyebabkan rimpang jahe tertekan dan tidak akan tumbuh dengan subur.

Pengolahan tanah dapat dilakukan dengan cara dibajak, digaruk, ataupun dicangkul dengan kedalaman sekitar 30 cm. Kemudian, bentuk bedengan dengan lebar 60–120 cm, tinggi 25–30 cm dan jarak antara bedengan sekitar 30 cm.

Untuk lubang tanam, kedalaman antara 5 sampai 7 cm dengan jarak untuk jahe gajah (panen tua: 80×40 cm/60×40 cm, panen muda: 40×30 cm), jahe emprit dan merah bisa dengan jarak 60×40 cm.

Cara Menanam Jahe: Proses Penanaman Jahe

cara membuat bibit jahe
detik.com

Setelah penanaman selesai, penutup berupa jerami atau alang-alang perlu diberikan untuk melindungi tunas baru dari teriknya matahari.

Manfaat lainnya adalah penggunaan jerami/alang-alang bisa memperbaiki kondisi permukaan tanah dan mengurangi potensi erosi akibat aliran air.

Pemupukan

Menanam jahe berbeda dengan cara menanam tomat yang tak membutuhkan beragam jenis pupuk. Terdapat empat jenis pupuk yang dapat diberikan pada jahe, yaitu pupuk kandang, SP-36, KCL, dan urea.

Ketiga varietas jahe boleh mendapat perlakuan jenis pupuk serupa di waktu yang sama pula. Yang membedakan hanyalah dosis anjuran pemberiannya.

Jahe gajah mendapatkan dosis pupuk kandang terbanyak, yaitu berkisar 20–40 ton/ha, sementara jahe emprit dan jahe merah sekitar 20–30 ton/ha. Begitu pula dengan SP-36, KCL, dan urea, dosis untuk jahe gajah selalu lebih banyak.

Penyulaman Tanaman

Tanaman disulam pada bulan ke 1–1,5 setelah penanaman. Penyulaman dilakukan untuk tanaman yang mati atau yang pertumbuhannya kurang baik menggunakan bibit cadangan yang telah disiapkan terlebih dahulu.

Hal ini dilakukan untuk memperoleh tanaman dengan pertumbuhan yang seragam sehingga dapat dilakukan panen secara serentak.

Jika tanaman mati disebabkan penyakit layu bakteri, jangan menggantinya dengan bibit baru. Beri kapur pada bekas tanaman untuk mencegah penyakit menulari tanaman lain di sekitarnya.

Penyiangan Tanaman

Siangi tanaman agar gulma tidak tumbuh, karena gulma yang tumbuh di sekitar tanaman jahe hingga umur 6 bulan akan menurunkan 60% hasil panen.

Lakukan penyiangan pertama pada umur 2–4 minggu, kemudian selanjutnya bisa dilakukan setiap 4–6 minggu sekali tergantung tingkat pertumbuhan gulma. Cara menyiangi tanaman adalah dengan menggunakan herbisida atau mencabut gulma.

Pembumbunan Tanah

Berbeda dengan cara menanam cabe yang cukup sederhana, pembumbunan tanah untuk menanam jahe dilakukan setelah anakan terbentuk 4–5 rimpang.

Selain untuk melindungi rimpang dari sengatan matahari, tujuan pembumbunan adalah untuk menggemburkan tanah.

Rimpang yang terpapar sinar matahari akan menjadi keras  dan berwarna hijau sehingga kualitasnya menurun. Pembumbunan sebaiknya dilakukan sebelum pemupukan.

Cara Menanam Jahe: Pengendalian Hama dan Penyakit serta Sistem Tanam Jahe

cara menanam jahe emprit
pixabay.com

Hama atau penyakit yang umum menyerang tanaman jahe adalah layu bakteri, buncak akar, luka akar, bercak daun, busuk rimpang, dan kutu perisai. Kerusakan yang ditimbulkan pun beragam, mulai dari rimpang busuk, daun kering, bahkan hingga tanaman mati.

Cara mengendalikan kerusakan yang terjadi, antara lain adalah dengan mengganti tanaman rusak dengan bibit yang diambil dari indukan sehat, mengobati dengan pestisida nabati, memberi minyak cengkeh, formula antibiotik, serta fumigasi benih.

Cara tanam jahe bisa dilakukan dengan cara menanam jahe secara monokultur maupun sistem tumpang sari.

Sistem tumpang sari dilakukan untuk meningkatkan produktivitas lahan, bisa disisipkan satu atau dua baris tanaman tumpang sari seperti jagung, kacang tanah, cabai, kedelai dan lain-lain.

Cara Menanam Jahe: Tahap Panen dan Pasca Panen Jahe

cara menanam jahe merah di kebun
pixabay.com

Cara pemanenan jahe dengan menggunakan garpu atau cangkul, kemudian langsung dibersihkan dari kotoran atau tanah yang menempel (tanah yang dibiarkan mengering akan susah dibersihkan).

Selanjutnya, jahe diangkut ke tempat pencucian untuk disemprot dengan air mengalir. Setelah kering, masukkan dalam karung dan siap dijual.

Semoga artikel cara menanam jahe ini membantu para petani atau para pelaku bisnis jahe untuk mendapatkan hasil yang bagus, agar bisa menembus pemasaran skala nasional dan internasional.

 

Gagah Bumi Seorang penghamba ilmu yang haus akan segala sesuatu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *