Gagah Bumi Seorang penghamba ilmu yang haus akan segala sesuatu.

Makanan Khas Kediri yang Dijamin Bikin Lidah Kamu Bergoyang Tidak Mau Berhenti

4 min read

makanan khas kediri, pecel tumpang

Makanan Khas Kediri – Kediri salah satu kota yang berada di Provinsi Jawa Timur. Berjarak sekitar 153 Km dari Kota Surabaya. Kota yang terkenal karena kearifan budaya dan monumen-monumenya bersejarah tapi juga kota ini menyimpan banyak makanan khas yang bisa membuatmu ketagihan.

Recomended buat kalian yang para pemburu kuliner, kota ini adalah salah satu kota yang banyak memiliki makanan khas yang gak kalah enak dari daerah lain.

Yuk ismak ulasan lengkapnya dan jangan sampe lewatkan yaa !.

Makanan Khas Kediri – Pecel Tumpang

makanan khas kediri, pecel tumpang

Bagi orang Indonesia nama nasi pecel tidaklah asing pada telinga, Makanan yang sering disantap pada pagi hari ini. Tapi mungkin kebanyakan orang jarang tau ada banyak nasi pecel yang ada dan salah satunya pecel tumpang ini.

Pecel tumpang adalah makanan khas Kediri yang hanya bisa kamu jumpai di Kediri. Loooh  kok bisa ? Iya soalnya pecel tumpang bukanlah sembarang pecel ada keunikan tersendiri pada pecel ini. Pada dasarnya dasar pecel ini sama saja ada nasi, ada kulupan sayur biasanya tersdiri dari sawi, kenikir, tauge, kacang panjang, kemangi dan masih banyak lagi.

Looh ? Terus yang membuat makanan ini unik apa ? Yang membuat makanan ini menjadi unik adalah sambalnya. Sambal tumpang yang terbuat dari bahan dasar tempe yang sudah mulai membusuk ditambah dengan cabai, bawang merah bawang putih dan juga bumbu pelengkap lainya.

Menurut sebagian orang sambal tumpang yang berbahan dasar dari tempe busuk dapat menambah nafsu makan rasanya yang khas legit pedas dengan aroma yang khas dan menggugah selera . Nggak nyangka kan ? Biasanya tempe yang busuk di buang di kota ini bisa diolah sedemikian rupa menjadi makanan yang enak.

Tak sedikit orang yang kaget ketika mengerti bahan dasar makanan ini mungkin karena saking enakya dan terhipnotis oleh kuliner ini menjadikan para penikmatan lupa dengan bahan asal sambal dan bahkan tidak memperdulikan.

Dimana Tempat Membeli ?

Karena makanan khas Kediri yang satu ini adalah salah satu wisata kuliner di malam hari, kalian bisa menemuka para pedagang pecel tumpang di sekitar Jl. Dhoho kota kediri sekitar 15 menit dari stasiun kereta api.

Karena kekhasan dari sambel tumpang terkadang antrian mengular hampir di setiap penjual yang ada di pinggir jalan oleh para pecinta kuliner yang datang.

Soto Ayam Pak Beno

soto pak beno, Makanan khas kediri
kedirikab.go.id

Makanan khas Kediri selanjutnya adalah soto lebih tepatnya adalah Soto Pak Beno. Soto dengan kuah yang sedikit keruh ini menjadi salah satu primadona bagi pecinta kuliner terutama soto.  Sebenarnya di Kota Kediri banyak terdapat warung soto yang tak kalah lezat tetapi berbeda dengan warung ini.

Warung Soto Pak Beno memiliki ciri khas pada hidanganya dengan mangkok yang sedang dan kuah bersantan yang gurih, jadi tak ayal banyak orang yang ketagihan saat pertama kali mencoba. Pelengkap soto pun juga banyak disediakan seperti jeroan, ceker ayam, sayap, kacang, dan masih banyak lagi yang lain.

Untuk harga yang ditawarkan kepada pelanggan Soto Pak Beno ini tidaklah mahal hanya Rp. 5000 saja per mangkuk nya tapi rasa yang di sajikan sangatlah menggoyang lidah, Jadi sangat direkomendasikan.

Lokasi soto pak beno

Terletak di pinggir jalan provinsi, letak yang strategis ini membuat banyak orang yang bersinggah di warung soto ini. Dalam jajaran warungnya hampir semua celah kiri dan kanan terdapat warung soto branggahan khas Kota Kediri ini.

Baca juga 9+ Makanan Khas Sunda Asli yang Bikin Kamu Pengen Makan Terus!

Sate Burung Emprit

sate emprit, makanan khas kediri
Indoindians.om

Selanjutnya makanan khas Kediri yang lain adalah sate. Sate bukan sembarang sate ternyata sate ini terbuat dari burung kecil atau biasa disebut burung emprit. Biasanya sate bahan dasarnya terbuat dari kambing atau ayam berbeda dengan sate yang satu ini.

Pasti banyak yang berfikir mengapa menggunakan bahan dasar burung ini. Dulu pada awal mula pembuatan sate ini salah satu penggagasnya yang bernama pak Darmianto melihat bahwa burung emprit sering dianggap hama oleh para petani, karena sering memakan padi yang baru berisi maka dari itu burung ini sangat mengganggu.

Karena dengan inisiatif dan gagasan yang baru Pak Darmianto akhirnya membuka warung sate emprit ini. Dalam proses pemasakan sama seperti biasanya ditanggap langsung dan di sembelih.

Dimasak seperti sate pada umumnya dengan di tusuk, dalam satu tusuk sate emprit berisi dua sebelum proses pembakaran di celupkan kedalam air yang sudah diberi bumbu, setelah itu langsung di bakar.

Lokasi Sate Emprit

Sate emprit ini terletak di Jl. Wahidin Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri. Jarak tempuh dari stasiun sekitar 20 hingga 30 menit. Warung ini terletak di sebelah timur Monumen Simpang Lima Gumul tidak begitu jauh, jadi setelah menyantap sate emprit bisa langsung menikmati wisata monumen ini.

Harga yang di tawarkan untuk para penikmat sate ini tidaklah mahal hanya sekitar Rp. 15.000 saja untuk satu porsi.

Makanan Khas Kediri – Sate Bekicot

sate bekicot, makanan khas kediri
tokomesin.com

Jika di Negara Prancis ada makanan yang bernama escargot tapi kalau di kediri ada sate bekicot  sama- sama terbuat dari hewan bekicot. Bagi seorang pemburu kuliner, mungkin sedikit terkejut bila ternyata salah satu hewan molussca ini bisa di makan dan bahkan merasa jijik.

Akan tetapi daging bekicot tidaklah amis dan rasanya pun juga tak kalah enak dari sate-sate yang lain. Sate 02 sebutan bagi sate bekicot ini, makanan ini berpusat di Desa Djengkol Kecamatan Plosokaten Kabupaten Kediri. Lebih tepatnya sebelah tenggara kawasan Monumen Simpang Lima Gumul.

Bukan hanya sate saja di daerah tersebut banyak menyediakan makanan olahan bekicot seperti tongseng, kripik, krengsengan, serta masih banyak lagi olahan yang lain dan semua dengan bahan dasar bekicot.

Gethuk Pisang

Gethuk pisng, makanan khas kediri
pnmeda.blogspot.com

Karena di Jawa Timur banyak wilayah yang menanam pisang, ada satu olahan makanan khas Kediri yang bahan dasarnya terbuat dari pisang, yaitu gethuk pisang. Rasa yang ditawarkan dari gethuk pisang ini adalah manis legit dan sedikit rasa masam.

Genthuk yang sengaja di bentuk seperti lontong ini sangat mudah di dapatkan di pusat oleh-oleh dan juga hampir di setiap lapak-lapak Jl. Dhoho menjualnya. Sedikit hati-hati dalam pemilihan gethuk ini terkadang juga ada pedagang nakal yang membukusnya dengan tebal sekali agar terlihat besar.

Bukan hanya disekitar Kediri saja gethuk ini sudah di pasarkan ke luar daerah juga terutama se-ekskarisidenan Kediri.

Jangan ngiler ya yang belum pernah mencoba saking enaknya di jamin ketagihan banget !.

Makanan Khas Kediri – Tahu Takwa

tahu takwa, makanan khas kediri
m.bisnis.com

Bagi sebagian orang mungkin makanan khas kediri ini terkesan lucu unik bahkan aneh. Looh  kok bisa begitu ? Jadi di Kota Kediri ini adalah salah satu makanan khasnya bernama tahu takwa, tahu khas Kediri. Tahu takwa merupakan hasil olahan tahu yang mempunyai tekstur yang kenyal dan lembut saat dimakan.

Uniknya tahu ini walaupun besar ketika digoreng tidak mengembang dan bagian dalamnya tetap padat berbeda dengan tahu yang lain. Rasa yang disuguhkan tahu ini adalah gurih dan sedikit ada rasa masam seperti tahu-tahu daerah lain. Para penikmat tahu ini selalu mencari makanan khas ini dan banyak dari luar kota yang sering memburu tahu ini, warga lokal maupun luar daerah.

Selain digoreng biasa biasanya tahu ini dijadikan sebagai makanan yang diolah dengan tauge dan ikan asin. Karena rasanya sangat menggugah selera itu yang menyebabkan banyak orang yang mencari.

Stik Tahu kediri

stik tahu, makanan khas kediri

Karena kekhasan tahunya menjadikan para pengusaha memanfaatkanya untuk mengolah tahu dan menjadikan inovasi baru untuk olahan tahu. Salah satunya adalah stik tahu ini cemilan yang ringan dan enak ini sangat cocok buat menemani hari santai ketika liburan maupun ketika mengerjakan tugas.

Cemilan ini sangat banyak ditemukan di sekitar pusat oleh-oleh di Jl. Pattimura dan Jl. Yos Sudarso.

jika kalian berkunjung ke Kota Kediri jangan lupa membeli cemilan ini ya, belum afdol jika pulang tidak membawa oleh-oleh ini.

Kerupuk upil (Opak Goreng Wedi)

kerupuk upil, makanan khas kediri
perutgendut.com

Kerupuk ini merupakan cemilan khas dari Kediri, rasanya yang gurih dan renyah membuat orang terpanah oleh rasanya. Proses pembuatan yang berbeda dengan yang lainya pada umumnya krupuk digoreng dengan menggunakan minyak.

Tetapi berbeda dengan krupuk ini, menggoreng menggunakan pasir panas adalah keunikan dari proses pengolahanya. kerupuk ini biasanya digunakan sebagai pelengkap dalam hidangan pecel, biasanya juga disajikan dengan sambal petis maupun sambal pecel yang di siram diatasnya.

Sekian beberapa info makanan khas Kediri ini semoga bermanfaat. Tak afdol jika mampir ke kota ini tanpa membeli beberapa makanan yang sangat recommended seperti di atas. Rasa yang enak dan tidak merogoh saku dalam-dalam.

Gagah Bumi Seorang penghamba ilmu yang haus akan segala sesuatu.

2 Replies to “Makanan Khas Kediri yang Dijamin Bikin Lidah Kamu Bergoyang…”

  1. Yang paling aku suka dari makanan khas kediri itu Gethuk Pisang dan Nasi Pecel atau Pecel Campur. Rasanya ngangeni….
    Apalagi lihat artikel ini jadi laper bawaannya 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *